Amalan Malam Nifsu Syaban
Di upload oleh admin - 13 Feb 2025
40 views

Amalan Malam Nifsu Syaban

thumbnail

Malam Nisfu Syaban merupakan waktu istimewa bagi umat Islam, karena pada malam nifsu syaban penuh dengan keberkahan dan pengampunan. Malam yang dinanti-nanti ini dipercaya sebagai saat di mana pintu langit terbuka, dan doa-doa dikabulkan oleh Allah SWT. Bertepatan dengan pertengahan bulan Syaban, momen ini menjadi kesempatan emas bagi umat Muslim untuk meningkatkan ibadah dan memohon ampun atas kesalahan yang telah lalu.


Pada tahun 2025, Malam Nisfu Syaban diperkirakan jatuh pada Jumat, 15 Februari 2025, setelah Maghrib. Umat Islam dianjurkan untuk menghidupkan malam ini dengan berbagai amal ibadah, seperti sholat sunnah, membaca Al-Qur'an, berzikir, dan berdoa. Kesempatan ini juga menjadi momen berharga untuk memperdalam keimanan dan memperbaiki diri sebelum datangnya bulan suci Ramadan.


Selain itu, malam ini juga diyakini sebagai waktu di mana catatan amal selama setahun diangkat dan diganti dengan yang baru. Oleh karena itu, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak istighfar, memohon keberkahan, serta berdoa demi keselamatan dan pengampunan. Berdasarkan kalender Hijriah 2025 yang diterbitkan oleh Kementerian Agama RI, 15 Syaban 1446 H jatuh pada Jumat, 14 Februari 2025, sehingga Malam Nisfu Syaban dimulai sejak Kamis, 13 Februari 2025, selepas Maghrib.


Beberapa amalan yang dianjurkan pada malam Nisfu Syaban meliputi:

  1. Puasa Sunah di Bulan Syaban

Puasa di bulan Syaban sangat dianjurkan, bahkan Rasulullah SAW banyak melaksanakan puasa sunah di bulan ini. Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Aisyah radhiyallahu ‘anha, disebutkan bahwa Rasulullah lebih banyak berpuasa di bulan Syaban dibanding bulan lainnya selain Ramadan. Meskipun tidak diwajibkan berpuasa tepat di Nisfu Syaban, umat Muslim tetap dianjurkan menjalankan puasa sunah di bulan ini sebagai bentuk mendekatkan diri kepada Allah.


  1. Sholat Sunah

Malam Nisfu Syaban juga menjadi waktu yang baik untuk menunaikan berbagai sholat sunah, seperti sholat taubat, sholat hajat, dan sholat tasbih. Sholat-sholat ini bertujuan untuk memohon ampunan, pertolongan, serta mengharap dikabulkannya berbagai hajat.


  1. Membaca Doa Nisfu Syaban

Di malam ini, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak doa. Salah satu doa yang sering dibaca pada malam Nisfu Syaban memohon penghapusan kesialan serta rezeki yang berkah.


  1. Membaca Surat Yasin

Membaca Surat Yasin sebanyak tiga kali menjadi tradisi yang populer di kalangan umat Islam pada malam Nisfu Syaban. Setiap kali membaca Yasin, disertai dengan niat yang berbeda, seperti memohon umur panjang yang berkah, perlindungan dari musibah, serta rezeki yang halal.


  1. Memperbanyak Istighfar dan Dzikir

Umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak dzikir dan istighfar pada malam ini. Salah satu dzikir yang sering diamalkan adalah Tasbih Nabi Yunus, yang dipercaya dapat menjadi perlindungan dari berbagai bencana.


  1. Memperbanyak Doa dan Menghindari Larangan

Selain meningkatkan ibadah, umat Muslim juga dianjurkan menjauhi perbuatan yang dapat menghalangi pengampunan Allah. Beberapa golongan yang tidak mendapatkan ampunan di malam Nisfu Syaban adalah mereka yang melakukan syirik, memutus tali silaturahim, serta menyimpan kebencian dalam hati.


Malam Nisfu Syaban adalah kesempatan berharga untuk memperbaiki diri, memperbanyak istighfar, serta memohon rahmat dan perlindungan dari Allah SWT. Dengan memanfaatkan malam ini sebaik mungkin, umat Muslim dapat mempersiapkan diri untuk menyambut bulan suci Ramadan dengan hati yang bersih dan penuh ketakwaan.


Jabar erat

itqan peduli


Sumber: detik.com