Puasa tiga hari yang bisa dikerjakan setiap bulannya disebut dengan puasa Ayyamul bidh. Istilah ayyamul bidh dalam bahasa Arab berarti hari-hari yang cerah. Maksud hari-hari cerah adalah pada malam pertengahan bulan adalah momen dimulainya bulan purnama, yaitu pada tanggal 13, 14, dan 15.
Keutamaan puasa ayyamul bidh adalah nilainya sama seperti puasa setahun penuh. Nabi Muhammad SAW pernah bersabda,
صَوْمُ ثَلَاثَةِ أَيَّامٍ صَوْمُ الدَّهْرِ كُلِّهِ
Artinya: "Puasa sebanyak tiga hari di setiap bulan pahalanya seperti puasa setahun penuh." (HR Bukhari nomor 1979).
Puasa Ayyamul Bidh adalah investasi terbaik untuk masa depan kita. Mari jadikan puasa Ayyamul Bidh sebagai momentum untuk memperbaiki diri dan meningkatkan kualitas ibadah kita.
Jabar Erat
itqan peduli
Dibuat oleh: Chairunissa Nurrizki
Sumber: detik.com